Profil Lembaga

Kelahiran
Kami lahir dari pengalaman sehari-hari sebagai ibu, anak perempuan, remaja, perempuan lanjut usia, perempuan berpasangan dan single. Pengalaman yang melampaui batas ketubuhan, seksualitas dan kontruksi jender. Perempuan yang kami maksud mencakup keragaman orientasi seksual, ekspresi, dan peran jender. 
Kami perempuan yang menjalani hidup sebagai pekerja rumah tangga, buruh migran, pengusaha, pekerja kemanusiaan, mahasiswa, penulis, dan seniman.
Kami menghadapi dan menyadari  realitas diskriminasi dan kekerasan yang tidak tunggal dan saling terkait antara sistem relasi jender dan sistem politik, ekonomi, budaya yang menghambat pencapaian kesejahteraan hidup perempuan secara manusiawi.
Kami percaya, merasakan dan mempraktikan bahwa secara alami dan tempaan pengalaman hidup, perempuan memiliki sumber daya tak terbatas yang membuat kami sintas. Kami percaya, mampu mengubah praktik sistem relasi jender, politik, ekonomi dan budaya dari yang tidak adil menjadi ramah dan menghormati martabat kemanusiaan perempuan.
Kami memilih untuk berbagi sumber daya dengan keragaman cara dan proses untuk mewujudkan perubahan tersebut.
Kami menyambut hangat berjalan bersama dengan individu, lembaga yang memiliki visi selaras untuk bersama-sama mewujudkan dunia yang menghormati kedaulatan perempuan, berharmoni dengan kedaulatan budaya, politik, sosial, dan ekonomi.
Kami lahir pada 12 Februari 2011 di salah satu rumah tinggal kami, di Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Provinsi Banten, Indonesia. Kami tumbuh dengan merawat jalinan gerakan yang sevisi di level nasional, regional, dan global.
Kami memilih bentuk perkumpulan yang tidak bertujuan semata untuk mencari keuntungan.  

Visi
Melahirkan pribadi perempuan berdaulat yang mampu bersinergi dengan kekuatan lain yang sevisi medekontruksi bumi dan sistem hidup yang aman, sayang, dan respek perempuan.

Misi
Merawat tradisi berbagi antarperempuan dan kekuatan lain yang sevisi.
Mengumpulkan – mengorganisasi – menghubungkaitkan daya pengalaman, pengetahuan, keterampilan, keberanian, kelenturan, dan kasih sayang perempuan untuk melahirkan perempuan berdaulat. Serta, mengkreasi situasi kondunsif bagi bumi dan sistem hidup yang aman, sayang, dan respek perempuan.
Menolak – tumpulkan setiap sumber opressi dari sistem hidup yang tidak adil. Bersama kekuatan lain yang sevisi mendekontruksi relasi adil jender yang saling terkait dengan dekontruksi sistem ekonomi, politik, dan  budaya yang berdaulat.

Nilai-nilai yang Ditanam dan Dirawat
Memilih memahami menolak menghakimi;
Merayakan  keragaman menolak penunggalan;
Merajut dan merayakan sumber daya perempuan dan daya lain yang berkontribusi pada kedaulatan perempuan tak terbatas pada secara politik, ekonomi, dan budaya;
Menolak berkontribusi pada sistem dan praktik hidup yang menurunkan derajat hidup perempuan tak terbatas secara politik, ekonomi, dan budaya;
Menumpulkan sistem yang opressif dengan ragam aksi dan metodologi menuju kedaulatan perempuan;
Merawat jalinan gerakan dengan kekuatan sevisi dalam hidup pribadi, berkeluarga, bermasyarakat, bernegara, dan berbangsa-bangsa sedunia.

No comments:

Post a Comment